April 30, 2024
monumen pers nasional

Jawa Tengah memiliki banyak sekali destinasi wisata yang harus dikunjungi. Destinasi wisata tersebut tersebar di beberapa daerah yang ada di Jawa Tengah. Tempat wisata tersebut sangat beragam sejenisnya dan sangat memungkinkan untuk dikunjungi bersama dengan keluarga, teman terdekat ataupun sendirian. Di bawah ini ada beberapa destinasi wisata yang bisa dikunjungi bila ada kesempatan.

monumen pers nasional

1. Baturraden

Baturraden merupakan salah satu destinasi wisata yang harus dikunjungi saat berada di Jawa Tengah.baturraden menawarkan kesejukan yang sangat sayang untuk dilewatkan. Jernihnya air yang mengalir, suasana sejuk dari pepohonan yang mengelilingi, serta keberadaannya yang mudah untuk ditemukan merupakan hal yang sangat dinantikan oleh para pengunjung suatu tempat wisata. hal tersebut akan membantu pengunjung untuk merasa lebih rileks sehingga pikiran kembali menjadi ringan.

2. Dataran Tinggi Dieng

Udara sejuk sangat mungkin didapatkan di Dataran Tinggi Dieng. Beberapa titik lokasi destinasi wisata pun bisa didatangi di sana, seperti Telaga Warna yang warna airnya bisa berubah-ubah, Bukit Sikunir dengan pemandangan matahari terbitnya yang menakjubkan, Kawah Sikidang, dan beberapa titik wisata lainnya. Dataran Tinggi Dieng menjual destinasi wisata yang bisa dikunjungi bersama dengan keluarga dan orang terdekat.

3. Candi Borobudur

Tentu saja destinasi wisata ini bukan lagi menjadi rahasia. Candi Borobudur merupakan hasil budaya yang masih bisa dinikmati hingga sekarang. Pelajaran sejarah bisa diambil dari bangunan yang berdiri secara kokoh ini. Candi Borobudur berada di Kabupaten Magelang. Sangat mudah menemukannya karena memang sudah menjadi destinasi wisata yang biasa dikunjungi oleh masyarakat.

4. Kota Lama Semarang

Semarang merupakan ibukota provinsi Jawa Tengah. Ada banyak destinasi wisata yang bisa dikunjungi saat di Semarang. Salah satunya adalah Kota Lama Semarang. Kota Lama Semarang menawarkan tujuan wisata berupa bangunan-bangunan tua yang bisa digunakan sebagai sarana belajar sejarah. Selain itu, bentuk bangunannya sangat cocok digunakan sebagai latar berfoto sehingga unggahan di media sosial bisa terlihat apik.

5. Lawang Sewu

Selain Kota Lama Semarang, Lawang Sewu menjadi salah satu destinasi wisata yang banyak diminati oleh masyarakat. Lawang Sewu merupakan bangunan tua yang memiliki banyak pintu yang menjadikannya sebagai bangunan unik yang harus dikunjungi. Lawang Sewu menyimpan banyak cerita mistis yang seringkali dijadikan pengunjung sebagai motif atau alasan mengapa mengunjungi tempat wisata tersebut.

6. Monumen Pers Nasional

Seperti namanya, monumen ini berisi perjalanan bidang jurnalistik di Indonesia. Berbagai macam teknologi, alat dan kemajuan yang terjadi pada pers Indonesia bisa dilihat di monumen tersebut. Mengunjungi tempat ini bisa dijadikan saran pembelajaran bagi para pengunjung yang sedang datang di Kota Solo.

Itulah beberapa destinasi wisata yang harus dikunjungi ketika ada di Jawa Tengah. Sangat sayang bila tidak dikunjungi, bukan? Tentu saja masih banyak destinasi lain yang masih bisa dikunjungi di kesempatan-kesempatan selanjutnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *